Monday, June 6, 2011

sang inspirasi

dan kamulah sahabat yang sangat memberikan pengaruh kuatdalam hidupku. terima kasih ya Allah, karena aku telah diberi kesempatan untuk bisa mengenal siapa dirinya. satu nama, meila rosianika! yap! si pink ranger inilah yang banyak memberikan aspirasi dalam hidupku. bisa dibilang, dia jugalah yang banyak memberikan dorongan semangat buat aku. ketulusannya, keikhlasannya, everything about her, i love it!

aku kenal dia sebelumnya sebagai kakak tingkatku di kampus. hanya sekedar tau aja, ngga kenal-kenal banget. tapi, justru kita bisa jadi lebih dekat sejak keikutsertaanku bergabung menjadi freelancer di salah satu media lokal di kota kelahiranku. satu sosok yang udah pasti mendapat perhatian besar dari orang-orang disekitar kita karena satu hal, she love pink! kemana-mana bisa dipastiin dia ngga bakal lepas dari warna pink itu. padahal sejujurnya, aku sangat benci akan warna itu. tapi herannya, malah aku bisa berdamai dengan warna itu sejak berteman dekat dengannya. ya, good job for me :D

sebelumnya, aku sungkan untuk bisa mengenal dekat dirinya. secara, kalo dikampus, aku harus hormat sama dia. kakak tingkat gitu. tapi semua akan jauh berbeda saat kita kumpul di kantor ato dimana aja selain di area kampus. kita teman dan cukup dekat. aku dan dia sama-sama suka buat curhat-curhatan. apa aja yang bisa kita bahas, kita obrolin sama-sama. entahlah, aku menjadi sangat tergila-gila dengan sikap dan sifatnya itu, dengan kebiasaannya yang indah buat aku sekaligus lucu. meila yang suka aku juluki sebagai nenek sibuk yang haus akan ilmu, yang sempurna dimata aku. dia ngga sungkan melakukan suatu hal yang dikiranya memang harus dilakukan.

aku tertarik akan semangatnya yang tinggi. beda banget sama aku yang nyaris 180 derajat bertolak belakang denganku. aku cuma seseorang yang super pesimis. dia juga rajin banget. sebenernya, ngga heran juga kenapa aku menjulukinya si nenek sibuk, soalnya dia berani mengambil beberapa aktifitas sekaligus dalam kesehariannya. menjadi seorang mahasiswa pasca sarjana di sebuah universitas negeri di kotaku, menjadi penyiar radio, seorang guru di salah satu sekolah islam, serta tetap bertahan menjadi freelancer di media massa dimana kami dipertemukan. super sibuk kan?

namun, aku juga telah mengecewakan dia. dia tau aku berminat sekali menjadi seorang penyiar radio seperti dirinya. dan dia telah membantu aku untuk mendapatkan posisi tersebut. namun sayang, aku pun telah menyia-nyiakannya. aku terlalu larut dengan aktifitas dikampus dan juga sanggar teaterku. aku pun jadi sulit untuk menggapai mimpi yang jelas-jelas telah telak di depan mata. apa mau dikata, aku belum sanggup untuk bisa menjadi seperti dirinya.

tak harus sama seperti apa yang dilakukannya. ya, karena itu berarti aku telah menggadaikan jati diriku sendiri. aku hanya kagum akan sosoknya. senang sekali jika ada orang yang bertanya mengenai siapa sosok yang aku kagumi, sudah barang tentu aku akan menjawab dia sebagai salah satu orang yang aku kagumi selain kedua orang tuaku.

"ui nek, makasih ya buat semuanya. tentang apa saja. sulit kalo harus dijabarin satu-satu. oh ya, tenang nek, aku masih ingat kok sama janji buat ngajak kau ke beberapa tempat yang pengen dikunjungi itu. tenang, udah aku catat kok di agenda aku, malah udah nongok di 'papan' agenda di kamar. tinggal nunggu waktu dari dirimu aja kapan bisanya. tele-tele be nanti. okay... :D"

No comments:

Post a Comment

Jangan sebut kami BENGAK!

hari ini, dengan lantangnya, ia berkata, "Guru-guru di sini bengak !" aku yang hanya bisa mendengarkan dari dalam ruang guru, ter...