Wednesday, July 20, 2016

Jangan jongkok!

gerem banget liat jejak-jejak sepatu didudukan kloset/toilet duduk. sudah jelas penggunaannya itu diduduki, malah tetep aja banyak yang ngeyel jongkok diatasnya. ngerti banget kalo alasannya geli kalo harus mendudukinya, tapi apa ga sayang sama keselamatan sendiri jika harus tetap maksain diri seperti itu?
sumber: google
jujur, aku sendiri juga sungkan menggunakan kloset duduk, hanya saja biasanya kan sudah disediakan tisu di dalam toilet itu sendiri. lalu, mengapa kita tidak manfaatkan helaian tisu tersebut untuk membersihkan dudukan kloset?
menyebalkan jika ternyata fasilitas umum yang ada hanya mengediakan bentuk kloset duduk. tapi, lebih menyebalkan lagi melihat jejak-jejak sepatu yang menambah semakin kotornya dudukan kloset. kesannya jadi semakin menambah 'kotor' dudukan itu sendiri.
bila ditinjau dari segi agama, memang lebih baik kita buang hajat dengan kondisi jongkok, bukan duduk. hanya saja, kondisinya penyedia layanan memberikan layanan yang seperti itu, kita sendiri jadi bingung sendiri.
saran dari aku sendiri sih, kalo memang tetap mau menggunakan toilet, ya cukup jongkok aja di lantai bawah toilet, ketimbang harus memaksakan diri jongkok di atas dudukan kloset.
jangan membahayakan diri sendiri. ada cara lain yang bisa dilakukan bila memang tak mau menggunakan kloset duduk. alternatif lain, di toserba sekarang juga sudah menyediakan spray untuk membersihkan dudukan kloset agar kita bisa lebih nyaman dalam menggunakan kloset duduk.
terus, masih juga mau maksain diri jongkok di atas dudukan kloset duduk?!

(cerita ini sekedar mengeluarkan uneg-uneg melihat fenomena di atas kala melaksanakan kegiatan pelatihan di sebuah hotel. sekedar berbagi, tak maksud mencaci atau mencela)

1 comment:

Jangan sebut kami BENGAK!

hari ini, dengan lantangnya, ia berkata, "Guru-guru di sini bengak !" aku yang hanya bisa mendengarkan dari dalam ruang guru, ter...